Polsek KP3 Tano Kembali Amankan Miras 1 Drum Jenis Tuak dan Brem

    Polsek KP3 Tano Kembali Amankan Miras 1 Drum Jenis Tuak dan Brem

    Sumbawa Barat - Kepolisian kawasan pelabuhan laut Tano Kabupaten Sumbawa Barat melaksanakan pemeriksaan kendaraan yang melintas di kawasan pelabuhan Poto Tano Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) bertempat di pos 1 pelabuhan Poto Tano Kecamatan Poto Tano Kabupaten Sumbawa Barat.pada kamis (07/10/21) pukul 16.00 wita.

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin, S.IK, .M.IP melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Barat IPDA Eddy Soebandi, S.Sos mengatakan, kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dipimpin langsung oleh Kapolsek KP3 Tano IPDA Nurlana bersama anggotanya.

    "Saat melakukan pemeriksaan terhadap Bus sedang PO Sinar Rejeki anggota Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano berhasil menemukan 5 Dos Brem sebanyak 100 botol ukuran 600 mil, sedangkan Bus Mulya Sejati di temukan minuman keras berjenis tuak sebanyak 160 botol berukuran 1, 5 liter sekitar 240 liter itu lebih dari satu Drum"jelasnya

    Lanjutnya, setelah petugas mendapati Miras didalam Bus PO Sinar Rejeki dan Mulya Sejati jurusan Kabupaten Dompu tersebut, supir bus Sinar Rejeki berinisial FF, 28 tahun, beralamat Dusun Doromdoro pekat, kabupaten Dompu.Sedangkan supir Bus Mulya Sejati berinisial MK, 25 tahun, beralamat Dusun Kadindi, Pekat, Kabupaten Dompu, dimintai keterangan.

    " Setalah para supir bus dimintai keterangan dengan kepemilikan Miras, mereka mengatakan tidak mengetahui pemilik miras tersebut, karena barang tersebut titipan dari orang yang tidak dikenal"ujaranya

    Kapolsek Kawasan pelabuhan laut Tano IPDA Nurlana menjelasakan, bahwa miras merupakan salah satu penyakit masyarakat karena pengaruh mengkonsumsi miras selain merusak kesehatan juga membuat orang hilang kesadaran (mabuk) dan dapat berpotensi timbulnya gangguan kamtibmas seperti perkelahian dan keributan.

    "Kegiatan rutin yang ditingkatkan ini selain sasaran miras juga kami berupaya melakukan pencegahan dari peredaran Narkoba, senjata api, bahan peledak atau barang-barang ilegal tanpa memiliki dokumen sah yang keluar masuk melalui pelabuhan poto tano" tuturnya

    Selanjutnya, IPDA Nurlana berkoordinasi dengan Sat Narkoba Polres Sumbawa Barat untuk mengamankan Miras jenis Tuak dan Brem dimapolres Sumbawa Barat.(Adbravo)

    Sumbawa Barat
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polres KSB Lakukan Pengamanan dan Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Ratusan Warga Kecamatan Maluk Di Vaksinasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Terlibat Pengeroyokan, Tujuh Pemuda Diamankan Polisi
    Polres Sumbawa Barat Lakukan Pemeriksaan Penggunaan Senpi dan Amunisi
    Polres Sumbawa Barat Laksanakan Upacara Memperingati Hari Ibu ke-96
    Jelang Nataru Polres Pelabuhan Tanjungperak Tingkatkan Patroli Gabungan TNI - Polri
    Satgas Pangan Polda Jatim : Sejumlah Bapokting Jelang Nataru  di Jawa Timur Relatif Stabil

    Ikuti Kami